Sunday, September 8, 2019

Presiden La Liga Spanyol Ingin Cristiano Ronaldo Kembali

Presiden La Liga Spanyol, 
Berharap Cristiano Ronaldo dapat kembali merumput di 
La Liga Spanyol


Hitbola88 -

Berita Bola Terbaru 2019, mengenai kerinduan Presiden La Liga akan kehadiran Cristiano Ronaldo di La Liga Spanyol.

Seperti kita ketahui, Ronaldo sempat bergabung dan membela Klub Sepakbola Real Madrid pada 2009 silam. Adapun saat itu El Real memboyong Ronaldo yang sebelumnya membela sang raksasa Inggris, Manchester United atau biasa di juluki Setan Merah / Red Devil. Selama berkarier di Stadion Bernabeau, ia berhasil mengantarkan Real Madrid menjuarai La Liga sebanyak dua kali.

Catatan pribadi Ronaldo di ajang tersebutpun sangatlah fantastis. CR7 berkesempatan untuk tampil sebanyak 292 laga dan mampu mencetak 311gol.


Kala itu, persaingannya dengan megabintang Barcelona, Lionel Messi, juga menjadi salahsatu rivalitas ikonis dalam sejarah persepakbolaan La Liga pada khususnya dan Spanyol pada umumnya.

Namun, semua itu harus berakhir ketika Ronaldo memutuskan untuk hengkang ke Klub Juventus FC pada musim panas tahun lalu 2018, dengan mahar yang sangat fantastis, 100 juta euro.



Berita bola harian lokal yang terbaru, gencar memberitakan akan pernyataan sang Presiden La Liga Spanyol musim 2019-2020 yaitu Javier Tebas. Beliau mengungkapkan kerinduan akan sosok C Ronaldo "Kepergian Cristiano Ronaldo memang menyakitkan, saya pribadi lebih suka jika La Liga Spanyol ada dia. Saya sangat berharap CR7 dapat kembali merumput di Spanyol" ujar Tebas.


"Harus diakui, kehadiran dan rivalitasnya dengan Lionel Messi, membawa dampak yang positif dan warna bagi sepakbola Spanyol" imbuh sang Presiden La Liga seperti dilancir dari Canal 11.

Setelah Ronaldo pindah ke Juventus untuk mencari petualangan baru, ia belum juga berhenti membukukan rekor. Striker kelahiran Portugal itu berhasil membukukan rekor sebagai pemain pertama yang memenangi trofi Liga Inggris, Liga Spanyol dan Liga Italia sekaligus.


0 comments:

Post a Comment